Minggu, 07 Februari 2016

INI DIA PROFIL KETUA BYONIC KERINCI




Club motor byson asal kerinci ini lebih dikenal dengan nama Byonic Kerinci dan telah berdiri sejak tahun 2010 lalu, dan pastinya telah melewati beberapa kali pergantian pengurus. Nah, di kesempatan ini kami sengaja akan memperkenalkan secara singkat Profil Ketua Byonic Kerinci yang pernah dan yang sedang menjabat sampai saat ini.

Tidak memperpanjang mukadimah, yuck maareeee kita mulai ajaaaaaahhh…..:

Bro Dafit Muray

Di sebut “Muray” karena gaya bicara dan volume suara yang waw cetaar membahana.. hahaha,Pizzz y Oum. Pria yang beralamat di Kec. Tanjung Pauh, Kab. Kerinci ini patut di sebut Legendnya Byonic Kerinci yang juga merupakan salah seorang Founder club motor bermerek produksi Byson ini. Yah, walaupun sekarang beliau tidak lagi halangmelintang di dunia perbikeran. Hazeeekkk..!!





Member dengan NRA (Nomor Registrasi Anggota) BH 001 K ini sendiri telah dipercaya memegang tampuk tertinggi Pertama dalam kepengurusan Byonic Kerinci sejak club ini berdiri hingga September tahun 2011. Satu tahun masa jabatannya, beliau akhirnya memutuskan pensiun dari Byonic Kerinci dan dunia perbikeran (makin lebay nih mimin, hehehe). Dikarenakan beliau harus ikut istri dan pindah kerja ke Kota Solok, Sumatera Barat. Tapi tenang walau jauh di mata, tapi tetap dekat di hati, kami masih saling menjaga komunikasi dengan baik.


Bro Tree Vgs



Pria ganteng dan maco ini, adalah Penerus Tahta Byonic Kerinci. Beliau di nobat kan sebagai Ketua Byonic Kerinci kedua setelah bro Dafit “Muray”, serta NRA BH 001 K pun di semat kan kepadanya. Untuk mengisi kekosongan akibat ditinggal pesiun oleh pengguna NRA ini sebelumnya, pada masa kepemimpinan Bro Tree ini dilaksanakan reshuffle NRA bagi member-member Byonic Kerinci lainnya dan menjadi NRA yang tetap.

Pada periode ini pun juga terlaksana acara pengesahan (Deklarasi ) Byonic Kerinci sebagai salah satu club motor, dan secara administratif  resmi menggunakan nama BYONIC. Pria yang tinggal di desa Koto Majidin, Kab. Kerinci ini pun dipercaya menjabat hingga periode dua sekaligus (tahun 2011/2012 dan 2012/2013). Nah Pada akhir periodenya yang kedua , Musda  Byonic Regional Jambi pertama pun digelar dan Bro Tree pun secara sah terpilih secara voting sebagai Ketuda (Ketua Daerah)  Byonic Regional Jambi pertama. Baru satu tahun berjalan tepatnya tahun 2014, beliau menyatakan mundur dari jabatan tersebut karena kesibukan kuliah yang sangat menyita waktu dan fikiran. Sangat di sayangkan tapi kita harus terima keputusan beliau (sedih rasanya..huaaaa,hiks.hiks). Dan sekarang beliau menjabat sebagai Penasehat Byonic Kerinci.


Bro Dennie

Musyawarah Wilayah Byonic Kerinci ketiga pun digelar, dan Bro Dennie pu terpilih menjadi Ketua Byonic Kerinci  selanjutnya (tahun 2013/2014) menggantikan Bro Tree Vgs. Pria berbadan gempal ini merupakan pemilik CafĂ© di Sungai Penuh yang juga dijadikan Sekretariat sekaligus basecamp nya si Kebau Besi, Bro Dennie senidiri memiliki NRA BH003K. Pada periode sebelumnya beliau menjabat sebagai bendahara (cocok kalinya ama bisnisnya, xixi).


Belum beberapa lama menjabat, bro Dennie menyatakan mundur karena harus turun tangan sebagai koki dan pramusaji di Cafenya, saking banyaknya pengunjung, Alhamdulilah.


Bro Candra

Terjadi lah kekosongan bangku Ketua pada saat itu. Tapi tenang saja kami tidak berhenti sampai disitu, kamipun memutuskan untuk tidak memilih Ketua karena hanya beberapa anggota yang tersisa. Namun kami menunjuk member yang di Tua kan dalam Byonic Kerinci, yaitu Bro Candra atau yang lebih dikenal dengan sebutan Babe Can. 



Pria bermata sipit ini bertempat tinggal di desa Semurup, Kab. Kerinci, beliau lah yang bersedia menjadi Ketua Sementara sampai jumlah member Byonic Kerinci di rasa cukup untuk dilakukannya Pemilihan Ketua yang baru. 









Pada masa kepemimpinan beliau ini walau hanya sementara tapi berkesan, telah membuahi beberapa perubahan yang membuat Byonic Kerinci lebih maju, beberapa diantaranya Perubahan Logo dan slogan (“Sekalai Busuo Busudaro Selamonyo”). Juga kami memiliki atribut yang jadi identitas baru lho yaitu Rompi Kebesaran Byonic Kerinci ,keeerrreeennnnnn kaaan, kan, kan….!!!

Terimakasih ya Babe Can sudah mau di repotkan.hehehehe


Bro Rocky “Okang”

Nah kali ini susah juga ya menjelaskannya, hihihi. Maaf-maaf Just Kidding bae Abak Razel, xixixi. Mari kita lanjutttkan…..!! Mokragew Brew.

Papa Muda yang tinggal di desa Sungai Ning ini adalah Member Mutasi dari Byonic Padang (dunsanak awak ko),dan resmi menjadi member Byonic Kerinci pada tahun 2014 lalu. Member bernomor anggota BA 004 ini merupakan salah satu Foundernya Byonic Padang, hadeuuh maaf y dunsanak membernya kami ambiak, hehehe. Uupsszzztt jangan salah sangka dulu…. Bro Okang begitu panggilannya adalah asli orang Kerinci yang hijrah menimba ilmu di Kota Padang, beliau balik kampung karena telah memiliki pekerjaan dan tentunya seorang istri di Kerinci.




Terpilihnya Bro Okang menjadi Ketua Byonic Kerinci Ke Empat (tahun 2016 s/d sekarang), karena dirasakan Byonic Kerinci telah cukup banyak memiliki member aktif dan beberapa member baru. Dan alhamdulilah sampai saat ini member aktif Byonic Kerinci telah berjumlah 14 orang.


Sekian doeloe yah untuk edisi kali ini, tapi ingat walaupun kami Sedikit tapi Kompak selalu dan telah menjadi satu keluarga kecil yang baru.




Salam Seruduk, Sangar, Santun

Salam Hangat dari kami penunggang Kebau Gunung, Mokragew Breww…!!

“Sekalai Busuo Busudaro Selamonyo”


2 komentar:

  1. Siapa yg bisa di hubungi untuk masuk membernya...

    BalasHapus
  2. Bisa bro...silahkan hubungi humas kami bro yance dgn nmor 082281358721..atau bisa gbung kopdar bersamo kami di cafe atuk depan kampus STIE sungai penuh..

    BalasHapus